Direktur Komersial dan Operasi PT BGR Logistik Indonesia melakukan kunjungan ke BLI Cabang Palembang
Palembang, 17 Februari 2024, Direktur Komersial dan Operasi PT BGR Logistik Indonesia, Bapak Indra Iliana, melakukan kunjungan ke BLI Cabang Palembang. Kegiatan ini guna meninjau kesiapan Infrastruktur Cabang Palembang dalam rangka pembenahan SOP Operasi, implementasi WMS (Warehouse Management System), serta potensial investasi.
Kunjungan disambut langsung oleh Kepala Cabang Palembang, Bapak Ariyanto, beserta jajaran manajemen cabang Palembang.
Selain mengunjungi gudang, Bapak Indra juga memberikan arahan mengenai pembenahan SOP Operasi, Implementasi WMS, serta strategi market untuk meningkatkan pendapatan di Palembang.
BLI selaku member of ID FOOD memiliki berbagai layanan unggulan untuk mendukung program klaster pangan, salah satunya adalah gudang smartwarehouse dengan menghadirkan WMS. Dengan adanya WMS, mampu meningkatkan produktivitas dan efisiensi, sehingga proses produksi & distribusi dapat menjadi lebih efektif.
“Semoga kunjungan ini membawa hasil yang baik dalam upaya meningkatkan kinerja dan kontribusi BLI Cabang Palembang, serta memberikan dampak positif bagi industri logistik Indonesia secara keseluruhan.” Ujar Bapak Indra.
Gudang ini juga merupakan salah satu bentuk inovasi dari BLI. Bapak Indra berharap BLI bisa menjadi lebih baik dan terus memberikan dukungan serta kontribusi bersama kelompok Klaster Pangan untuk Indonesia yang lebih maju.